Furede Riko... Sanjou!!!

Irrashaimase! Ore wa Furede Riko!
Koko ni wa o-tanoshimi ni yoroshiku onegaishimasu!!!

Kala Cinta Semerbak Mewangi...

Published by Furede Riko under , on 3/08/2011 07:45:00 PM

Hari ini dilengkapi dengan kehadiran single terbaru dari Sakura Taisen...

Lagu yang dinyanyikan oleh 18 heroine utama dari seri Sakura Taisen... Gabungan 3-tim: Teikoku Kagekidan (Sakura, Sumire, Maria, Kanna, Kouran, Iris, Reni, dan YES... Orihime!!!), Paris Kagekidan (Erica, Glycine, Lobelia, Coquelicot, dan Hanabi) dan New York Kagekidan (Gemini, Sagiitta, Rika, Diana, dan Subaru). Lagu ini bicara mengenai pertemuan dan perpisahan... hiks hiks (jadi terharu). Esensi lagu ini begitu dalam, khususnya buat fans Sakura Taisen... kenapa? Akan tahu kalau udah baca liriknya (yang susah payah diterjemahkan bersama Mr Suzaku Shijin)...

Inilah lagunya...

Ai ga Kaoru Koro ni
by. Teito Hanagumi, Paris Hanagumi & New York Hoshigumi

(ALL)
Mata kimi ni aitai futari no mune ni
Futatabi ai ga kaoru koro ni

Dalam hati kita berdua, masih ingin bertemu denganmu
Kala cinta terus menerus semerbak mewangi

(NYKD)
Nagareboshi ni negai wo mata kimi ni aitai
Kurai yoru wo omoide ga sugi yuku
Itsumo deai wa (Totsuzen de)
Atsui kimochi ga (Moeagatte)
Manten no hoshizora wo kke meguri
Toki wo tomete Ai ga hashiru ima
Berharap pada bintang jatuh, aku masih ingin bertemu denganmu
Di malam yang gelap kenangan itu pun berlalu
Pertemuan itu selalu datang dengan tiba-tiba
Perasaan yang hangat pun membara
Langit yang bertaburkan jutaan bintang pun berputar
Hentikanlah waktu, Saat ini wahai cinta datanglah segera

(PKD)
Koi wo utau SEENU de mata kimi ni aitai
Kawa wa nagare kanashimi ga nagarete
Soshite kanata ni (Gaisen no)
Takarakana RAPPA (Narihibiku to)
Tenkuu no daitenshi kake orite
Koi no hana wo sakaseru darou Ima
Menyanyikan lagu cinta menyusuri SEINE, aku masih ingin bertemu denganmu
Seiring sungai mengalir kesedihan pun mengalir
Kemudian di kejauhan sorak sorai kemenangan
Menyita pendengaran dengan bunyi terompetnya yang membahana
Saat ini, Malaikat utama dari langit pun bergegas turun
Meski hanya untuk memekarkan bunga cinta

(TKD)
Yume ni deai tozakari mata kimi ni aitai
Sakura saita ki no shita no egao de
Ima wa ima dake wa (Watashi tachi)
Hikari wo abite (Butai ni tatsu)
Ano koro to onaji yume
Onaji hana Onaji omoi Utaimashou Ima
Kala pertemuan dalam mimpi itu mulai menjauh, aku masih ingin bertemu denganmu
Dengan senyuman di bawah pohon Sakura yang mekar
Sekarang, ya hanya saat ini,
Kami berdiri di panggung dengan bermandikan sinar
Seperti masa itu, mimpi yang sama
Bunga yang sama Perasaan yang sama, saat ini mari bernyanyi

(Sakura)
Sore demo tabun wakare no toki ga yattekuru no deshou
Mahou no toki ga kieru you ni
Arigatou wasurenai
Meski demikian mungkin perpisahan pun akan segera tiba
Momen ajaib pun seperti sirna
Tidak lupa kami ucapkan terima kasih

(Erica) Kedo kitto aeru yo
(Gemini) Sou kitto aeru ne
Tapi kita pasti akan ketemu lagi
Ya pasti kita akan ketemu lagi

(ALL)
Mata kimi ni aitai futari no mune ni
Futatabi ai ga kaoru koro ni
Mata kimi ni aitai futari no mune ni
Futatabi ai ga kaoru koro ni
Dalam hati kita berdua, masih ingin bertemu denganmu
Kala cinta terus menerus semerbak mewangi
Dalam hati kita berdua, masih ingin bertemu denganmu
Kala cinta terus menerus semerbak mewangi

Haru wa meguru itsumo utsukushiku
Kimi ni aitai futari no mune ni
Ai ga kaoru koro ni
Musim semi pun akan bergulir, selalu tampil menawan
Dalam hati kita berdua, ingin bertemu denganmu
Kala cinta semerbak mewangi

Romaji & Terjemahan Indonesia oleh Furede Riko & Suzaku Shijin
Youtube:


Sakura Taisen ini seri yang sudah sangat lama... semenjak tahun 1996. Dan tahun ini, pada bulan Oktober akan diadakan live show besar-besaran kedua dengan cast utama yang bisa dibilang lengkap. Ya, Maya Okamoto yang kini menjadi warga negara US dipastikan akan hadir kembali, dan menandakan bahwa Teikoku Kagekidan yang sudah tercerai berai pun solid kembali (bahkan waktu Final Show Teito pada tahun 2006 pun Maya sudah tidak bisa ikut). Meski pernah mengadakan Live Show Budokan di tahun 2007, namun formasinya tidak lengkap. Yang tahun ini diharapkan bakal lengkap...

Lagu ini jelas ditujukan untuk acara live itu, melengkapi lagu Waratte, Waratte yang sudah pernah dirilis tahun 2008. Kalau diperhatikan dari liriknya ini bakal jadi reuni besar untuk fans Sakura yang sampai sekarang masih ingin menikmati pertunjukan dari seri ini. Namun aku berspekulasi bahwa mungkin ini benar-benar finale, menilai dari lirik di bagian bridge yang dilantunkan Sakura (walau begitu, selama masih jadi duit, pasti bakal ada terus sih...). Tapi entah kenapa ada perasaan sedih dan haru juga saat dengernya, duh mudah-mudahan bisa liat langsung disana...

Yg jelas lagu ini bicara tentang perpisahan dan pertemuan kembali. Tidak ada perpisahan yang selamanya, bahkan kematian pun hanya perpisahan sementara. Jadi buat anda yang saat ini terpisah jauh dengan orang yang dikasihi, entah karena jarak, atau karena kesibukan atau bahkan oleh kematian, percayalah kalau kita terus menjaga kasih kita kepada orang itu, kita PASTI akan bertemu lagi...

Duh jadi mellow dan melankolis... pas banget di hari ini soalnya... dan pas banget dengan situasi dimana aku baru aja mengucapkan perpisahan...

Thanks banget ya Sakura Taisen, selalu jadi penghibur dan penceria buat diriku... (I think one of the most loyal fanboy from Indonesia... Hehehe)
Peace yo